16 Tips Pencarian Google

Siapa sih yang tidak tahu Google, sebuah website terpopuler kedua setelah Yahoo. tapi mungkin masih banyak yang belum tahu bagaimana efektifnya pencarian melalui Google ini. Berikut ini adalah 15 metode dasar pencarian untuk search engine Google :

1. Kalkulator Google
Bisa buat ngitung angka apa aja, misalnya mau menghitung 5*54 / 12 + 56. ketik angka tersebut beserta tanda perhitungannya, setelah itu tekan enter atau klik search dan google akan memberikan hasil perhitungannya. Beberapa tanda aritmatika yang didukung : penambahan (+) , pengurangan (-) , perkalian (*) , pembagian (/) , pangkat (^) dan akar kuardrat (sqrt).

2. Kamus Definisi
Bisa untuk mengartikan sebuah kata dengan menuliskan kata "define:" (tanpa petik), contohnya define:cacing

3. Mencari sebuah title tertentu
mencari kata tertentu dalam sebuah website, formatnya "intitle:title yang dicari". contohnya intitle:gelas.

4. Konversi
buat konversi ukuran panjang, besaran dan bahkan suhu, misalnya mencari berapa yard untuk 50 meter tulis aja "50m in yard" , atau berapa derajat farenheit untuk 100 derajat celcius cukup tuliskan "100C to F"

5. Kurs Mata Uang
mau tahu berapa harga dollar amerika hari ini ? tulis aja "1 USD in IDR".
Format mata uang dalam satuan internasional, misalnya untuk rupiah indonesia ditulis IDR, dollar hongkong ditulis HKD, dan lain-lain.

6. Cuaca hari ini
mau tahu keadaan cuaca disuatu kota tulis aja misalnya Jakarta weather

7. pencarian untuk sebuah tipe file
jika mau mencari sebuah file dengan isi tertentu dan jenis file tertentu pula tulis aja seperti ini "tutorial game 3d filetype:doc" nanti akan muncul hasilnya berupa artikel2 dengan judul yang ada kata2 seperti itu dalam format .doc

8. Pencarian dalam sebuah website
Kalau mau mencari sesuatu didalam sebuah website tulis "kata dicari site:www.site.com" , misalnya mau mencari game didalam website jasakom maka tulis "game site:www.jasakom.com"

9. Waktu lokal sebuah kota
mau tahu waktu sekarang di bali? tulis aja "time bali"

10. Hilangkan hasil pencarian yg tidak dikehendaki
jika mau mencari tentang tata surya tapi tidak ingin hasil pencariannya ada kata-kata planet maka tulis saja seperti ini "tata surya -planet"

11. pencarian sebuah kalimat utuh
jika ingin mencari sebuah kalimat utuh didalam website gunakan tanda _ . - sebagai pengganti spasi. contohnya "siapa_sih" hasilnya akan berbeda dengan "siapa sih"

12. Status Penerbangan
mau tahu status sebuah penerbangan pesawat tulis aja seperti ini ""British airways flight 5 " ,untuk menulisnya harus tau tipe maskapainya dan nomor penerbangannya.

13. Pencarian grup google berdasarkan subjek
Tulis ?insubject:then topic here?

14. Mencari situs relasi
tulis "related:www.site.com?. untuk mencari situs alternatif dari website yang dicari.

15. mencari link untuk URL tertentu
ketik ?link:www.yoursite.com?. cara ini berguna untuk mencari alamat2 lain yang menghubungkan ke website yang dicari. contohnya link:www.google.com dan hasil akan keluar berupa alamat2 website lainnya yang memiliki link ke google ini.

16. desimal hexa binary
khusus buat konverter dari desimal.
ketik 1500 in hex atau 1500 in binary

Sumber IDWS

0 comments:

Post a Comment

Please Leave U'r Comment


Blog Anak Muda © 2008. Free Blogspot Templates Sponsored by: Tutorial87 Commentcute